Cara Mudah Membuat Kecoa Enggan Masuk Rumah Anda

Cara Mudah Membuat Kecoa Enggan Masuk Rumah Anda. Rumah anda jadi sarang kecoa? Bagaimana cara mengusir kecoa dari dalam kamar rumah anda tanpa harus menggunakan pestisida? Kecoa adalah salah satu serangga yang acapkali masuk ke dalam rumah. Jika kondisi rumah anda dalam keadaan tidak terawat, kotor dan banyak tumpukan barang-barang bekas di dalam kamar, gudang atau dapur, maka rumah anda berpotensi dimasuki oleh kecoa. Bahkan, kadang-kadang rumah yang terlihat bersih sekalipun tidak luput dari kedatangan serangga yang sebagian orang dianggap bikin "geli" dan menjijikkan ini.


Cara Mudah Mengusir Kecoa
Cara Mudah Mengusir Kecoa

Kecoa memang menyukai tempat lembab, kotor, gelap dan banyak tumpukan benda-benda atau sampah untuk tempat mereka bisa berkembang biak. Jika menemukan tempat yang cocok, kecoa akan mudah untuk berkembang biak sehingga jika anda tidak segera mengusir serangga ini,  rumah atau kamar anda akan cepat dijadikan sarang untuk kecoa. Kecoa berkembang biak secara kawin dimana kecoa jantan akan membuahi telur yang ada dalam tubuh betinanya lalu betina akan menempatkan telur yang sudah dibuahi tersebut di tempat tertentu sampai akhirnya bayi kecoa menetas. Bahkan, penelitian terbaru, serangga ini ternyata bisa bertelur dan menghasilkan keturunan meskipun tanpa adanya pejantan.


Baca Juga: Albothyl Dilarang! Ini Obat Ampuh Alami Untuk Mengobati Sariawan

Nah, guys... untuk mencegah agar kecoa memasuki rumah dan kamar anda, segera minimalisir  tempat masuk kecoa yang kemungkinan ada di dalam rumah anda. Kecoa bisa masuk melalui lubang ventilasi, saluran air, bahkan retakan dinding yang menghasilkan celah bisa dimanfaatkan oleh kecoa untuk masuk ke dalam rumah anda. Segera perbaiki celah di dinding rumah, menutup lubang di meja, pintu atau kursi yang memungkinkan kecoa bersembunyi. Anda juga perlu untuk segera memperbaiki ventilasi udara yang rusak, selalu menutup jendela, dan menyingkirkan semua barang yang bertumpuk di dalam ruangan dalam waktu yang lama. Tetapi, jika memang hewan tersebut terlanjur ada di dalam rumah, maka anda harus melakukan cara untuk mengusir kecoa.  Tidak selalu harus menggunakan pestisida dari zat kimia, karena di sekitar anda ada beberapa bahan-bahan yang bisa digunakan untuk mengusir kecoa. Berikut ulasannya.

1. Menggunakan Minyak Essensial Aroma Cypress Atau Pepermint

Minyak essen merupakan salah satu minyak yang memiliki banyak manfaat. Selain sebagai obat terapi dan sebagai campuran membuat umpan mancing, minyak essen ternyata bermanfaat untuk mengusir serangga terutama kecoa. Anda bisa membeli minyak esses aroma cypress (diekstrak dari pohon sejenis cemara) dan juga aroma pepermint. Berikut cara membuat campuran minyak essen untuk mengusir kecoa


Minyak Essen Untuk Mengusir Kecoa
Minyak Essen Untuk Mengusir Kecoa
  • 8 tetes minyak cypress, 
  • 10 tetes minyak peppermint, 
  • 1 gelas (240 ml) air dalam botol semprot 
Anda hanya perlu menyemprotkan campuran ini di mana pun atau kapanpun ketika anda melihat ada kecoa. Anda juga bisa menyemprotkan di suatu ruangan untuk mencegah korea masuk karena aroma essen ini sangat tidak disukai oleh kecoa.


Baca Juga: Body Mobil Kelunturan Cover, Berikut Cara Ampuh Membersihkannya

2. Biji atau Bubuk Kopi


Cara untuk mengusir kecoa dari kamar dan rumah anda berikutnya adalah dengan menggunakan biji kopi. Anda hanya perlu menumbuk biji kopi atau menggunakan bubuk kopi yang biasa anda gunakan untuk membuat minuman kopi. Taburkan kopi dalam mangkuk atau wadah terbuka dan letakkan di ruangan atau dekat dengan tempat tidur anda. Aroma kopi dan kandungan kafein yang ada di dalam biji atau bubuk kopi sangat ampuh untuk mengusir kecoa, semut dan serangga lainnya.


Bubuk Kopi Untuk Mengusir Kecoa
Bubuk Kopi Ampuh Untuk Mengusir Kecoa

3. Menggunakan Tembakau Rokok Kretek / Cerutu

Anda seorang perokok? Rokok anda berupa rokok kretek atau cerutu tanpa filter? Nah guys, mulai sekarang jangan buang sisa atau puntung rokok anda, ambil dan remukkan. Akan lebih baik jika menggunakan batang rokok cerutu yang baru, anda gunting, potong-potong satu batang rokok cerutu tersebut dan letakkan di piring kecil atau wadah terbuka lainnya, lalu simpan di ruangan kamar anda. Kandungan nikotin di dalam tembakau rokok kretek atau cerutu sangat tidak disukai oleh kecoa.


Cara Mengusir Kecoa Menggunakan Tembakau Rokok Kretek Atau Cerutu
Tembakau Dari Cerutu Atau Rokok Kretek Untuk Mengusir Kecoa

4. Menggunakan Tumbukan Daun Salam

Daun salam selama ini anda kenal sebagai bumbu untuk masakan tertentu. Ternyata aroma daun salam juga sangat tidak disukai oleh kecoa. Caranya, ambil beberapa lembar daun salam, tumbuk atau haluskan sampai menjadi bubuk atau berukuran halus. Letakkan di wadah terbuka dan simpan di ruangan atau kamar anda.


Baca Juga: Siapkan Saldo E-Toll Segini, Untuk Mudik Jakarta-Surabaya Full Lewat Tol

5. Menggunakan Insektisida Buatan Sendiri Untuk Membunuh Kecoa

Membunuh kecoa sebenarnya tidak akan menyelesaikan masalah, karena mereka tetap akan datang kapanpun. Tetapi, membasmi mereka tentu saja akan membantu mengurangi jumlah populasinya. Jika anda ingin membasminya, gunakan insektisida buatan sendiri yang tidak berbahaya bagi kesehatan anda. Cara membuat insektisida alami bisa anda lakukan sebagai berikut:


Cara Membunuh Kecoa Dengan Baking Soda dan Gula
Campuran Baking Soda dan Gula Untuk Membunuh Kecoa

  • Baking soda
  • Gula

Campurkan masing-masing dengan porsi yang sama gula putih dan baking soda aduk hingga tercampur dan taburkan di ruangan yang biasa ditempati oleh kecoa. Gula akan membuat kecoa tertarik untuk memakannya, sementara baking soda yang ikut termakan akan membuat kecoa mati.

6. Menggunakan Asam Borat (Boric Acid)

Cara terakhir untuk mengusir dan membunuh kecoa adalah menggunakan taburan asam borat. Anda menggunakan bahan ini ketika kecoa dirasa sangat mengganggu dan terlalu banyak populasinya. Anda bisa membeli aram borat di toko-toko online atau apotek. Ambil secukupnya dan taburkan di lantai atau tempat kecoa biasa di temui. Jangan terlalu banyak dan tidak direkomendasikan digunakan di tempat basah karena hasilnya tidak efektif. Asam borat juga termasuk zat yang berbahaya jika dikonsumsi manusia dan hewan peliharaan. Jangan lupa untuk membersihkan bekas taburan asam borat dan selalu jauhkan dari jangkauan anak-anak anda.


Baca Juga: Stop Membeli Alpukat! Begini Cara Mudah Menanam Alpukat Dalam Pot Bunga

Demikian guys... ulasan mengenai cara mudah untuk mengusir kecoa, membuatnya enggan masuk ke kamar atau rumah anda sekaligus cara membasmi kecoa yang ada di dalam rumah anda. Jaga selalu kebersihan rumah adalah cara yang paling efektif untuk menecegah kecoa berkembang biak di rumah anda.

Salam blogger,


~aliemsurya~

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Mudah Membuat Kecoa Enggan Masuk Rumah Anda"

Posting Komentar

Spam dan Sejenisnya Adalah Penyakit Berbahaya, Jadi Jangan Ditularkan Di Blog Ini Ya Bray