Mengenal Ikan Kaci-Kaci & Tips Cara Mancing Ikan Kaci-Kaci

Mengenal Ikan Kaci-Kaci & Tips Cara Mancing Ikan Kaci-Kaci

Pertama kali melihat ikan berwarna abu-abu dengan warna batik di sekitaran mukanya, saya agak heran! Ikan jenis apa ini? Apakah mungkin ikan hasil perkawinan silang antara baronang dan ikan samge (gulama)? Ataukah jenis ikan kerong berukuran besar? Untunglah angler di samping saya memberitahu kalau ikan yang baru saja landed adalah ikan kaci-kaci. Jujur baru pertama kali mendapatkan ikan kaci-kaci di spot mancing favorit saya. Menurut angler tersebut, di spot mancing ini sedang disinggahi kawanan ikan kaci-kaci dan beberapa angler lainnya juga mendapatkan ikan kaci-kaci dengan ukuran yang hampir sama.

ikan kaci-kaci, ikan kaci, ikan kumpele gaji



Mengenal Ikan Kaci - Kaci

Apa itu ikan kaci-kaci? Ikan kaci-kaci memiliki nama ilmiah Plectorhinchus flavomaculatus termasuk ke dalam ikan bertulang keras dari genus Plectorhinchus. Ikan kaci-kaci juga dijuluki sebagai ikan lemon (lemonfish). Sementara di Indonesia ikan ini disebut juga sebagai ikan kumpele gaji. Ikan kaci-kaci mungkin ikan yang kurang begitu populer dan familiar jika dibandingkan dengan ikan kakap maupun kerapu.


Ciri-ciri khas ikan kaci-kaci di antaranya adalah memiliki dagu dengan 3 pasang pori-pori, warna tubuh abu kebiruan dengan bintik berwarna oranye atau coklat dan membentuk pola seperti garis di area kepala. Ikan kaci-kaci biasanya menghuni laut dengan kedalaman 2 - 25 meter dan berasosiasi dengan keberadaan karang. Artinya, ikan kaci-kaci merupakan salah satu ikan penghuni karang. Jika sobat Aliems' Journey mendapatkan ikan kaci-kaci saat memancing itu kemungkinan besar di sekitar spot mancing terdapat terumbu karang. Selain terumbu karang, ikan kaci-kaci juga menghuni laguna, gumuk pasir, dan padang lamun yang terlindung. Ikan kaci-kaci bisa hidup baik secara soliter atau berkelompok. Ikan kaci-kaci dewasa biasanya berada di terumbu berlumpur pada kedalaman sedang, atau di saluran arus yang kadang-kadang berada di dekat pantai, sementara ikan kaci-kaci remaja biasanya akan mencari makan dengan memasuki area muara dan pelabuhan.

Baca Juga: Cara Memancing Ikan Gabus Laut (Kobia)

Ikan kaci-kaci dewasa akan mencapai panjang maksimal sekitar 60cm. Ikan kaci-kaci akan memangsa ikan kecil dan krustasea. Ikan kaci-kaci merupakan salah ikan konsumsi yang cukup baik meskipun kurang populer. Biasanya nelayan akan mencari ikan ini dengan cara memancing maupun memburunya menggunakan tombak. Spesies ikan kaci-kaci yang umum dipasarkan dalam keadaan segar maupun dalam jumlah kecil diolah menjadi ikan asin. Penyebaran ikan kaci-kaci meliputi area Indo-West Pacific meliputi area Laut Merah Selatan sampai Transkei, Afrika Selatan dan Papua New Guinea bagian timur, utara sampai selatan Jepang, selatan sampai barat Australia dan New South Wales.

Cara Memancing Ikan Kaci-Kaci

Ikan kaci-kaci adalah ikan dasaran (demersal). Untuk itu cara memancing ikan kaci-kaci harus menggunakan rangkaian pancing atau settingan pancing untuk memancing dasaran. Area terumbu karang dengan substrat dasar lumpur atau pasir bisa sobat pilih untuk melempar umpan. Ikan kaci-kaci memakan ikan kecil dan kelompok udang-udangan. Jadi, jika sobat terbiasa menggunakan umpan berupa udang hidup, itu adalah umpan yang tepat untuk memancing ikan kaci-kaci. Untuk waktu memancing, saya mendapatkan sambaran ikan kaci-kaci saat memancing malam hari (dini hari) sekitar jam 2 malam di area spot mancing Pondok Dayung Jakarta Utara. Saat itu saya menggunakan umpan berupa udang hidup dan memakai rangkaian dasaran anti kepiting dengan ukuran kail nomor 7. Rangkaian pancing anti kepiting sengaja saya pilih dan gunakan pada malam hari  karena saat malam hari serangan kepiting akan lebih ganas dibandingkan dengan pagi atau siang hari. 

ikan kaci. ikan kaci-kaci, ikan kumpele gaji
Ikan kaci-kaci



Cara Memasak Ikan Kaci-Kaci

Ikan kaci-kaci ternyata sangat lezat lho, Sob! Saya mengolahnya dengan cara dibakar. Kulitnya cukup keras dengan sisik-sisik kecil yang mudah untuk dibersihkan. Ikan kaci-kaci memiliki tekstur daging yang tidak mudah rapuh menjadikan ikan ini sangat mantap untuk dibakar. Kekurangannya adalah ikan kaci-kaci memiliki ciri khas ikan karang yaitu mengeluarkan aroma-aroma lumpur karang (seperti saat memakan ikan ayam-ayam atau ikan etong). Tapi jika sobat lebih banyak menggunakan jeruk nipis saat marinase, aroma lupur atau karang dari ikan kaci-kaci akan bisa tereduksi dan sobat bisa menikmati citarasa dagingnya yang sangat lezat.

Salam mancing.





Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Mengenal Ikan Kaci-Kaci & Tips Cara Mancing Ikan Kaci-Kaci"

Posting Komentar

Spam dan Sejenisnya Adalah Penyakit Berbahaya, Jadi Jangan Ditularkan Di Blog Ini Ya Bray